Mahasiswa IAIN Ponorogo Penelitian Progam Jimpitan Di Desa Karanglo Kidul

Foto : Mahasiswa IAIN Ponorogo saat berbincang bincang dengan Kepala Desa

KIMKKJ.or.id
- Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo melakukan penelitian terkait progam "JIMPITAN" pembayaran listrik untuk penerangan jalan di Desa Karanglo Kidul  Kecamatan Jambon Kabupaten Ponorogo. kamis, 03/01/2019.

Mahasiswa (IAIN) Ponorogo, tersebut dalam rangka penelitian pembuatan tugas akhir ,Skripsi) dengan tema "Efektivitas Kegiatan "Jimpitan" Dalam Meningkatkan Kepedulian Sosial Masyarakat ( Studi Kasus Desa Karanglo Kidul).

Kunjungan mahasiswa tersebut  di sambut oleh Kepala Desa Beserta Perangkatnya.

Kedatangan kami bermaksud untuk melakukan penelitian sebagai bahan tugas akhir kami dengan judul  "Efektivitas Kegiatan "Jimpitan" Dalam Meningkatkan Kepedulian Sosial Masyarakat ( Studi Kasus Desa Karanglo Kidul). Ucap Syukur Mahanani.

Kepala Desa Karanglo Kidul Islami, S.H menyambut baik penelitian yang di lakukan oleh temen temen mahasiswa  (IAIN) Ponorogo.

Selanjutnya Islami juga menjelaskan dengan gamblang mulai dari latar belakang sampai dengan kegiatan jimpitan ini bisa berjalan.

No comments