Tingkatkan Hasil Panen, Pemdes Karanglo Kidul Salurkan Dana Desa
KIMKKJ.or.id Pemerintah Desa Karanglo Kidul juga membidik program pembangunannya tidak hanya di area jalan sekitar penduduk tapi juga di area persawahan. Jalan merupakan sektor penting dalam penunjang kegiatan/hajat masyarakat. Pemerataan pembangunan juga penting agar semua sektor bisa di fasilitasi dengan baik.
Jalan Losari ( Karanglo Sukosari ) |
Akses jalan persawahan tidak luput dari perhatian Pemerintah Desa Karanglo Kidul. Melalui Dana Desa Kepala Desa Karanglo Kidul menuturkan area jalan di persawahan bertahap akan selalu kita perbaiki dan kita mempermudah akses jalannya agar petani bisa melakukan kegiatan panen dan juga pengolahan lahan yang mereka punya bisa di lakukan dengan mudah. Tentunya tahap demi tahap akan kita kerjakan dan kita anggarkan agar menjadi jalan yang mulus dan layak untuk di lewati kendaraan.
Kepala Desa Karanglo Kidul juga menegaskan bahwasanya, " Sektor pertanian juga salah satu penunjang roda ekonomi masyarakat Desa Karanglo Kidul, maka dari itu kita akan berusaha semaksimal mungkin untuk memfasilitasi dengan baik. "
Para pekerja Proyek |
Adapun proyek awal dilakukan dengan memberikan plengsengan di sisi kanan kiri jalan agar tanah tidak melebar ke samping. Dan tentunya pelan pelan nanti akan di anggarkan untuk pengecoran atau di paving block
Adapun anggaran yang digunakan dari Dana Desa sebesar Rp 85,167, 000, Yang akan ditargetkan sepanjang -+ 150 meter, Dengan ketinggian -+ 50 cm
Post a Comment